Nistana

kabar berita paling anyar

Responsive Ads Here

Thursday, November 19, 2015

Benarkah Kaleng Jus Ini Adalah Bom ISIS yang Jatuhkan Pesawat Rusia

WowKeren.com - Baru-baru ini, sebuah foto bom yang diklaim untuk menjatuhkan pesawat Rusia pada bulan lalu muncul di majalah terbaru propaganda ISIS. Dalam majalah yang dipublikasian setiap bulan itu terdapat sebuah foto kaleng minuman dan detonator dengan caption "Eksklusif, foto dari IED yang digunakan untuk menjatuhkan pesawat Rusia. 

Foto ini muncul hanya sehari setelah Rusia mengumumkan jika pesawat mereka yang jatuh di Mesir diakibatkan oleh ledakan bom. Majalah itu juga mengungkapkan bahwa sebenarnya ISIS berencana menjatuhkan jet milik Amerika sebelum akhirnya mengganti targetnya dengan Rusia di detik terakhir. 

Hal itu dilakukan sebagai respon terhadap Rusia mengenai keputusan mereka memulai penyerangan udara terhadap pemberontak di Bashar al-Assad. Namun demikian, masih belum jelas apakah memang bom di dalam foto itu yang digunakan untuk menjatuhkan pesawat tersebut atau bukan. 



Penulis majalah itu juga menyebutkan soal penyerangan di Paris pada Jumat lalu. Mereka mengatakan jika penyerangan itu "mengejutkan dunia dan mengingatkan negara yang kufur bahwa ISIS akan terus berdiri kokoh menghadapi kesalahan mereka". 

Ditambahkan juga bahwa ISIS akan membalasnya dengan api dan genangan darah sebagai pembalasan untuk menghormati Nabi dan orang-orang yang mati dan terluka dalam penyerangan di daerah Muslim. Tak jauh beda dengan serangan mereka terhadap Rusia, ISIS mengklaim bahwa serangan ke Paris merupakan respon terhadap partisipasi Perancis dalam penyerangan udara di Suriah dan Iraq. (wk/kr)

No comments:

Post a Comment